LSP: 55,5 Persen Masyarakat Masih Sangat Puas Terhadap Pemerintah Jokowi-Ma’ruf –
2 min readLembaga survei Lingkaran Suara Publik (LSP) merilis hasil survei tingkat kepuasan publik terhadap pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin. Dalam paparannya yang dirangkum dari delapan bulan belakangan, publik masih merasakan puas dan sangat memuaskan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin.
“Publik menilai 55,5 persen,” kata Direktur Riset dan Kajian LSP, Indra Nuryadin dalam keterangannya secara daring, Sabtu (15/10).
Selaras dengan kepuasan masyarakat terhadap pemerintahan Jokowi, publik turut mempercayai kinerja Pemerintah. Persentasenya mencapai 31,5 persen termasuk yang percaya dan sangat percaya.
“Ada 30,9 persen publik yang meragukan dan 29,8 persen yang mangaku tidak percaya dan sangat tidak percaya terhadap
pemerintahan Jokowi-Maruf. Persentase cenderung berimbang,” tambahnya.
Diketahui, survei ini digelar pada 1 hingga 10 Oktober 2022 dengan melibatkan 1.230 sampel yang diambil secara acak di 34 provinsi di Indonesia. Kriteria sampel yakni yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah pernah menikah.
Teknik pengumpulan data dilakukan secara wawancara langsung dengan bantuan kuesioner. Survei memiliki marign of error sebesar kurang lebih 2,8 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
]]> , Lembaga survei Lingkaran Suara Publik (LSP) merilis hasil survei tingkat kepuasan publik terhadap pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin. Dalam paparannya yang dirangkum dari delapan bulan belakangan, publik masih merasakan puas dan sangat memuaskan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin.
“Publik menilai 55,5 persen,” kata Direktur Riset dan Kajian LSP, Indra Nuryadin dalam keterangannya secara daring, Sabtu (15/10).
Selaras dengan kepuasan masyarakat terhadap pemerintahan Jokowi, publik turut mempercayai kinerja Pemerintah. Persentasenya mencapai 31,5 persen termasuk yang percaya dan sangat percaya.
“Ada 30,9 persen publik yang meragukan dan 29,8 persen yang mangaku tidak percaya dan sangat tidak percaya terhadap
pemerintahan Jokowi-Maruf. Persentase cenderung berimbang,” tambahnya.
Diketahui, survei ini digelar pada 1 hingga 10 Oktober 2022 dengan melibatkan 1.230 sampel yang diambil secara acak di 34 provinsi di Indonesia. Kriteria sampel yakni yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah pernah menikah.
Teknik pengumpulan data dilakukan secara wawancara langsung dengan bantuan kuesioner. Survei memiliki marign of error sebesar kurang lebih 2,8 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
]]> . Sumber : Rakyat Merdeka – RM.ID