DigiBerita.com | Bahasa Indonesia
17 January 2025

Digiberita.com

Berita Startup dan Ekonomi Digital

Kondisinya Sehat Hari Ini, Mantan PM Malaysia Najib Razak Balik Ke Penjara Kajang –

2 min read

Mantan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak (69) telah mendapat izin medis untuk kembali ke penjara, setelah menyelesaikan perawatan rehabilitasi di RS Kuala Lumpur, Jumat (23/9).

Pada hari yang sama, Najib telah dikirim kembali ke Penjara Kajang.

Najib mulai menjalani hukuman 12 tahun penjara 12 pada 23 Agustus, setelah Pengadilan Tinggi Malaysia menguatkan keterlibatan pria kelahiran 23 Juli 1953, dalam dakwaan korupsi dan pencucian uang bernilai miliaran dolar Amerika Serikat (AS). Dia mengaku tidak bersalah.

Sejak 4 September, Najib keluar masuk rumah sakit karena masalah kesehatan terkait sakit maag dan tekanan darah tinggi.

Hari ini, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Malaysia mengatakan, Najib kini dalam keadaan sehat, setelah menjalani beberapa pemeriksaan di rumah sakit.

“Dia juga telah diajari teknik fisioterapi tentang cara berolahraga mandiri,” demikian pernyataan Kemenkes Malaysia, Jumat (24/9).

Konsultan spesialis di rumah sakit juga menggelar konferensi dengan Najib dan anggota keluarga dekatnya, Serta menjelaskan informasi terbaru tentang kondisi Najib. Berikut rencana pemantauan kesehatan yang akan dilakukan.

“Kami akan terus berkomitmen dan transparan dalam penyediaan layanan. Demi memastikan semua pasien yang dirawat di sini, dapat mencapai tingkat potensi optimal mereka. Serta memungkinkan individu untuk mencapai fungsi tubuh yang optimal,” imbuh pernyataan tersebut.

Najib, yang juga telah didenda hampir 50 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau Rp 752,86 miliar, saat ini masih diadili dalam empat kasus korupsi lainnya.

Namun, secara konsisten, Najib membantah melakukan korupsi. Dia bahkan telah mengajukan pengampunan kepada kerajaan. ***
]]> , Mantan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak (69) telah mendapat izin medis untuk kembali ke penjara, setelah menyelesaikan perawatan rehabilitasi di RS Kuala Lumpur, Jumat (23/9).

Pada hari yang sama, Najib telah dikirim kembali ke Penjara Kajang.

Najib mulai menjalani hukuman 12 tahun penjara 12 pada 23 Agustus, setelah Pengadilan Tinggi Malaysia menguatkan keterlibatan pria kelahiran 23 Juli 1953, dalam dakwaan korupsi dan pencucian uang bernilai miliaran dolar Amerika Serikat (AS). Dia mengaku tidak bersalah.

Sejak 4 September, Najib keluar masuk rumah sakit karena masalah kesehatan terkait sakit maag dan tekanan darah tinggi.

Hari ini, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Malaysia mengatakan, Najib kini dalam keadaan sehat, setelah menjalani beberapa pemeriksaan di rumah sakit.

“Dia juga telah diajari teknik fisioterapi tentang cara berolahraga mandiri,” demikian pernyataan Kemenkes Malaysia, Jumat (24/9).

Konsultan spesialis di rumah sakit juga menggelar konferensi dengan Najib dan anggota keluarga dekatnya, Serta menjelaskan informasi terbaru tentang kondisi Najib. Berikut rencana pemantauan kesehatan yang akan dilakukan.

“Kami akan terus berkomitmen dan transparan dalam penyediaan layanan. Demi memastikan semua pasien yang dirawat di sini, dapat mencapai tingkat potensi optimal mereka. Serta memungkinkan individu untuk mencapai fungsi tubuh yang optimal,” imbuh pernyataan tersebut.

Najib, yang juga telah didenda hampir 50 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau Rp 752,86 miliar, saat ini masih diadili dalam empat kasus korupsi lainnya.

Namun, secara konsisten, Najib membantah melakukan korupsi. Dia bahkan telah mengajukan pengampunan kepada kerajaan. ***

]]> . Sumber : Rakyat Merdeka – RM.ID

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © 2020 - 2025. DigiBerita.com. All rights reserved |