DigiBerita.com | Bahasa Indonesia
18 January 2025

Digiberita.com

Berita Startup dan Ekonomi Digital

Jadi Tersangka KDRT Ngaku Stress, Rizky Billar Mangkir Dari Pemeriksaan Polres Jaksel –

2 min read

Atas laporan dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilayangkan pedangdut Lesti Kejora. Rizky Billar dijadwalkan akan diperiksa penyidik Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel), Kamis (6/10) pukul 13.00 WIB. 

Namun Rizky Billar tak dapat memenuhi panggilan tersebut. Hanya ada kuasa hukumnya, Ade Erpil dan Surya Darma Simbolon yang datang ke Polres Metro Jaksel, sekitar pukul 13.11 WIB.

“Saya mewakili Billar, beliau lagi terganggu psikisnya, beliau juga memanggil ustaz. Nggak bisa datang dia,” kata Surya Darma Simbolon, Kamis (6/10).

Surya menjelaskan, Rizky Billar terganggu psikisnya akibat narasi-narasi yang tidak baik yang menyerangnya usai dilaporkan Lesti.

“Ibunya juga terganggu psikisnya,” ujarnya.
Surya mengaku kedatangannya untuk menyampaikan surat permohonan penundaan pemeriksaan.

Sebelumnya, AKP Nurma Dewi, Kasi Humas Polres Metro Jaksel mengatakan, sudah mengirimkan surat panggilan kepada Billar. Jika dia tidak hadir dalam dua kali panggilan, maka pihaknya akan melakukan prosedur penjemputan paksa.

“Bila memang yang diundang atau dimintai keterangan ke Polres Jakarta Selatan, jika memang tidak hadir, kita meminta keterangan yang jelas. Kita memanggil untuk kedua kali, kemudian ketiga kita sudah wajib penjemputan paksa,” jelas Nurma.

Sebelumnya, Lesti melaporkan Rizky Billar ke SPKT Polres Metro Jaksel pada Rabu (27/9) malam. Lesti mengaku menjadi korban KDRT yang dilakukan oleh Rizky Billar. Menurut laporan tersebut, penyebab KDRT itu karena Billar emosi setelah ketahuan selingkuh.
]]> , Atas laporan dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilayangkan pedangdut Lesti Kejora. Rizky Billar dijadwalkan akan diperiksa penyidik Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel), Kamis (6/10) pukul 13.00 WIB. 

Namun Rizky Billar tak dapat memenuhi panggilan tersebut. Hanya ada kuasa hukumnya, Ade Erpil dan Surya Darma Simbolon yang datang ke Polres Metro Jaksel, sekitar pukul 13.11 WIB.

“Saya mewakili Billar, beliau lagi terganggu psikisnya, beliau juga memanggil ustaz. Nggak bisa datang dia,” kata Surya Darma Simbolon, Kamis (6/10).

Surya menjelaskan, Rizky Billar terganggu psikisnya akibat narasi-narasi yang tidak baik yang menyerangnya usai dilaporkan Lesti.

“Ibunya juga terganggu psikisnya,” ujarnya.
Surya mengaku kedatangannya untuk menyampaikan surat permohonan penundaan pemeriksaan.

Sebelumnya, AKP Nurma Dewi, Kasi Humas Polres Metro Jaksel mengatakan, sudah mengirimkan surat panggilan kepada Billar. Jika dia tidak hadir dalam dua kali panggilan, maka pihaknya akan melakukan prosedur penjemputan paksa.

“Bila memang yang diundang atau dimintai keterangan ke Polres Jakarta Selatan, jika memang tidak hadir, kita meminta keterangan yang jelas. Kita memanggil untuk kedua kali, kemudian ketiga kita sudah wajib penjemputan paksa,” jelas Nurma.

Sebelumnya, Lesti melaporkan Rizky Billar ke SPKT Polres Metro Jaksel pada Rabu (27/9) malam. Lesti mengaku menjadi korban KDRT yang dilakukan oleh Rizky Billar. Menurut laporan tersebut, penyebab KDRT itu karena Billar emosi setelah ketahuan selingkuh.

]]> . Sumber : Rakyat Merdeka – RM.ID

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © 2020 - 2025. DigiBerita.com. All rights reserved |