Ada Empat Debitur Bank Stress Karena Diteror dan Diancam oleh Oknum Perbankan
2 min readSore itu di kantor Dewan Sengketa Indonesia (DSI) kedatangan empat orang perwakilan warga yang melaporkan tentang sikap oknum perbankan yang selama ini dinilai sangat mengganggu. Empat orang tersebut bermaksud berkonsultasi dan meminta bantuan hukum kepada Adv. Eko Puguh Prasetijo, SH.,CPM.,CPCLE.CPArb.,CPL
Mereka berempat tampak stress dan bingung karena teror dari oknum perbankan tersebut bukan yang pertama kali dilakukan, tetapi sudah berkali-kali dan banyak masyarakat yang diperlakukan serupa, terutama para pengusaha kecil yang butuh bantuan untuk mengembangkan usahanya paska pandemi.
Kejadian seperti ini memang sering ramai ada di masyarakat. Pengacara Eko Puguh dan Pengacara dari Surabaya, Heribertus Roy Juan, S.E., S.H., M.M., M.B.A., M.H. dikenal karena selalu terbuka untuk memberikan konsultasi dan bantuan hukum. Khususnya bagi masyarakat miskin yang awam mengenai hukum.
Kasus yang dikeluhkan beragam, mulai dari debitur macet yang bermasalah dengan oknum perbankan, hingga sengketa skala besar yang melibatkan perusahaan dengan para petani.
Sumber Media RoroKembang (atas ijin)
Karena banyaknya pengaduan dan keluhan masyarakat, Pengacara Eko Puguh seringkali mengajak advokat lain juga yang memiliki visi dan misi yang sama untuk senantiasa masyarakat kecil yang butuh bantuan hukum. Beliau adalah Pengacara Adv. Heribertus Roy Juan, S.E., S.H., M.M., M.B.A., M.H.
Pengalaman Roy Juan juga membuatnya mampu menyelesaikan masalah-masalah hukum korporat dan perbankan, terutama yang berhubungan dengan sengketa yang melibatkan masyarakat.
Beliau juga rutin membantu masyarakat dan menangani banyak kasus hukum di masyarakat.
Advokat Eko Puguh dan Advokat Roy Juan berharap lebih banyak masyarakat yang mau muncul dan speak up melawan ketidakadilan dari oknum perbankan.